Friday, August 22, 2008

Vice Versa

Marilah singkirkan perbedaan di antara para ikan kembung, karena emang jadi anak IPS atw anak IPA sama2 ribet...

Surat Cinta Anak IPA

Archimedes dan Newton tak akan mengerti
Medan magnet yang berinduksi di antara kita.
Einstein dan Edison tak sanggup merumuskan E=mc2
Yang sebanding dengan momen cintaku.
Pertama kali bayangmu jatuh tepat di fokus hatiku
Nyata, tegak, diperbesar dengan kekuatan lensa maksimum
Bagai tetes minyak milikan jatuh di ruang hampa.
Cintaku lebih besar dari bilangan avogadro
Walau jarak kita bagai matahari dan Pluto saat aphelium.
Amplitudo gelombang hatimu berinterfensi dengan hatiku
Seindah gerak harmonik sempurna tanpa gaya pemulih.
Bagai kopel gaya dengan kecepatan angular yang tak terbatas,
Energi mekanik cintaku tak terbendung oleh friksi.
Energi potensial cintaku tak terpengaruh oleh tetapan gaya.

Energi kinetik cintaku = -mv~
Bahkan hukum kekekalan energi
Tak dapat menandingi hukum kekekalan di antara kita.
Momen cintaku tegak lurus dengan momen cintamu
Menjadikan cinta kita sebagai titik ekuilibrium yang sempurna
Dengan inersia tak terhingga.
Takkan tergoyahkan impuls atau momentum gaya
Inilah resultan momentum cinta kita…

Surat Cinta Anak IPS

Wahai kekasihku...
Debetlah cintaku di neraca hatimu
Kan ku jurnal setiap transaksi rindumu
Hingga setebal Laporan Keuanganku
Wahai kekasih hatiku...

Jadikan aku manager investasi cintamu
Kan ku hedging kasih dan sayangmu
Di setiap lembaran portofolio hatiku
Bila masa jatuh tempo tlah tiba
Jangan kau retur kenangan indah kita
Biarlah ia bersemayam di Reksadana asmara
Berkelana di antara Aktiva dan Passiva
Wahai mutiara kalbuku....

Hanya kau lah Master Budget hatiku
Inventory cintaku yang syahdu
General Ledger-ku yang tak lekang ditelan waktu
Wahai bidadariku...

Rekonsiliasikanlah hatiku dan hatimu
Seimbangkanlah neraca saldo yang membalut laporan laba rugi kita
Dan cerahkanlah laporan arus kas kita selamanya
Jika di hari closing nanti, tidak ada kecocokan saldo
Mungkin cinta kita harus dijurnal balik.

-disadur dari berbagai sumber

Cecil o.O

0 comments: